⋆˚✿˖° Macam Macam Stylish Yang Tak Lekang Oleh Waktu ⋆˚✿˖°

Berkembangnya tren fashion mendorong kebanyakan orang, khususnya para pemerhati industri mode, untuk tampil stylish setiap saat. Bukan hanya perempuan, para pria pun juga di tuntut untuk secara kreatif memadu padankan ( Mix and Match ) pakaian sesuai dengan penampilan yang di inginkan dengan harga terjangkau. Namun tetap memberikan aksen tampilan yang stylish. 

 

Seiring berkembangnya jaman, tentunya akan selalu memicu adanya tren tren baru yang dianggap eksis di masa itu. Perkembangan ini bisa dari segala macam ide, dari teknologi hingga cara berpenampilan. Dari setiap perkembangan tersebut, tentunya menimbulkan rasa ketertarikan tersendiri bagi siapa saja yang melirik dan tentunya di anggap keren jika mengikuti alur perkembangan tren tersebut, apalagi di kalangan remaja yang sifatnya penasaran atau selalu ingin tahu.

Salah satu perkemangan yang dominan terlihat ialah cara berpakaian atau fashion yang sering di gandrungi oleh anak muda jaman sekarang. Penampilan tersebut meliputi baju, celana, dress, rok, dan aksesoris lainnya serta berbagai hal yang berkaitan dengannya. Dengan cara memadukan hal hal tersebut, tentunya akan membuat gaya tersendiri atau nilai fashion bagi mereka.

Fashion seolah olah menjadi sebuah ciri khas dan keperibadian mereka. Sesuai dengan makna dari fashion itu sendiri, yaitu bersifat unik dan berani tampil beda. Hal tersbut merupakan pengaruh positif dari perkembangan fashion di kalangan remaja, yang juga menjadikan mereka kreatif dan berani menampilkan jati diri sesuai dengan passion mereka.

Berikut adalah macam macam stylish yang tak lekang oleh waktu! ><

1. Street Look

Street Look gaya berbusana yang identik dengan gaya kasual dengan memadukan denim dengan model atasan dan sepatu agar terlihat epic. Bagi pria, kaos dengan sablon tulisan atau gambar bisa menjadi pilihan untuk atasan untuk tampilan busana Street Look yang bisa juga di padu padankan dengan kaos lengan panjang, karena akan memberikan kesan simpepl ketika di kenakan.

Untuk bagian bawahan bisa engenakan celana blue jeans yang disertai dengan sepatu slip on yang akan memberikan kesan simpepl dan casual. Bisa juga di tambahkan aksesoris jam tangan dengan tali berbahan kulit yang akan menambah kesan elegan.

 

2. Girly Look

Bagi beberapa perempuan, Girly Look jadi gaya favorit mereka karna memberikan kesan feminim. Namun, ada juga nih yang kerap bingung mengaplikasikan outfit untuk dapatkan girly look yang simpel dan pastinya tetap stylish saat di pakai, terutama bagi perempuan berhijab.

Bagi kamu yang berhijab tapi tetap ingin tampil girly, bisa memilih ide outfit blouse lengan panjang bisa di mix and match dengan bawahan rok polos dengan ornamen sabuk, serta hijab segiempat menghadirkan kesan santai. Untuk sepatu, kamu bisa pilih sneakers biar gayamu tampak lebih manis dan kekinian. 

 

3. Korean Look

Tidak dapat di pungkiri bahwa gaya fashion Korea begitu stylish. Itu sebabnya di Indonesia sendiri, K-Fashion begitu populer sejak beberapa tahun terakhir. Outfit fashion yang bisa dipilih bagi perempuan yang ingin berpenampilan ala Korean Look adalah dengan perpaduan sweater, rok mini, sling bag, dan sneakers yang akan terkesan begitu girly dan sporty. 

Gaya inisering kali di kenakan oleh para perempuan muda Korea agar terlihat stylish. Penapilan ini sangat cocok untuk di kenakan saat suasana santai bisa saat pergi nge-date atau saat hangout bersama teman - teman.

 

4. Preppy Look

Preppy Look adalah gaya yang terinspirasi dari collae students. Gaya ini mengusung penampilan yang klasik, simpe, rapi, namun tetap elegan dan nyaman di kenakan. Pilihan warna nya cenderug netral dan tidak banyak corak.

Bagi perempuan yang ingin mencoba look ini, pakailah atasan blouse yang di padukan dengan celana capri ( celana gantung ), kemudian padukan dengan sepatu flats agar terlihat lebih simpel serta di tambah dengan membawa totebag atau tas jinjing yang akan menguatkan kesan preppy. 

 

5. Vintage atau Retro Look

Vintage atau Retro Look merupakan salah satu gaya yang paling disukai dan sebagai bentuk apresiasi dari gaya yang pernah jadi tren di masa lalu. Rata rata Vintage Look menggunakan fashion items yang di gunakan bergaya retro. Inspirasi style look fashion ini biasanya di angkat dari tahun 60an sampai 80an.

Bagi perempuan yang ingin berpenampilan Vintage Look bisa memilih dress dengan motif garis kotak kotak yang di padu padankan dengan aksesoris seperti jam tangan berbahan kulit dan juga bisa di tambahkan juga dengan sepatu boots yang akan memberikan kesan Vintage ataupun Retro.

 

 

 

Terima kasih sudah mampir di Blog Hamlin^^
Jangan Lupa Follow Instagram Hamlin @Hamlin.id dan pantau terus Official Website Hamlin.
See you di blog Selanjutnyaa...