Macam Macam Rompi Untuk Wanita ⸜(。˃ ᵕ ˂ )⸝♡

Rompi atau biasanya juga di sebut dengan vest merupakan salah satu atasan yang sejenis pakaian luar yang di buat dengan ciri khas tanpa lengan. Biasanya rompi dipakai sebagai luaran yang di kombinasikan dengan kemeja maupun kaos.

 

1. Vest yang di gunakan tanpa inner

Baggy Pants adalah salah satu tren celana yang sangat populer untuk musim ini, sehingga menggabungkan dengan rompi rajut bisa menciptakan ultimate style yang mampu membuat anda mencuri perhatian.

 

2. Rompi dengan Inner Salur

Atasan salur layak menjadi pakaian essensial yang wajib ada dalam lemari Anda. Atasan motif garis ini cocok untuk gaya kasual dan mudah dipadukan dengan item pakaian apapun yang kamu miliki. Tak heran atasan salur ini juga terlihat sangat cantik ketika di padukan dengan rompi jeans. 

 

3. Rompi Jeans dengan Inner Polos

Jika anda suka menggunakan rok/dress untuk outfit sehari hari, padu padan ini bisa menjadi pilihan. Untuk atasan, anda bisa menggunakan kaos tangan panjang dengan warna cerah seperti putih, biru muda, atau warna cerah lain favorite kalian. Kemudian tambahkan rompi jeans pendek.

 

4. Rompi Panjang 

Terinspirasi dari Western Fashion Look. Jadikan rompi panjang motif kotak kotak ini sebagai pilihan yang tepat. Lebih baik menggunakan jumpsuit celana untuk penampilan yang lebih serasi. Model outfit ini bisa membuat kaki terlihat lebih berjenjang. Otomatis andak akan terlihat lebih tinggi.

 

 

Terima kasih sudah mampir di Blog Hamlin^^
Jangan Lupa Follow Instagram Hamlin @Hamlin.id dan pantau terus Official Website Hamlin.
See you di blog Selanjutnyaa...