Jenis Jenis Outer Yang Wajib Kamu Punya

Sebagai fashion item selalu saja muncul model pakaian terbaru setiap waktunya. Tapi salah satu timeless fashion yang harus dimiliki para wanita adalah outwear atau lebih dikenal dengan outer. Bahasa mudahnya, outer merupakan pakaian luaran yang bisa dipakai sendiri atau dipadukan dengan inner atau dalaman.

Outer membuat styling makin mudah, bahkan jika Anda hanya mengenakan kaos atau tanktop saja, sudah bisa tampil keren. jenis pakaian satu ini bisa diandalkan untuk berbagai acara. Pilihan outer banyak sekali dan datang dari berbagai motif yang berbeda. Berikut adalah jenis outer wanita yang wajib kamu punya!

1. Cardigan 

Cardigan juga menjadi outer favorit banyak wanita. Selain bisa sedikit menghangatkan tubuh, membuat gaya tidak monoton. Bentuknya santai dengan kain-kain yang kebanyakan flowy. Sehingga memberikan kesan feminim kepada penggunanya. Kardigan bisa digunakan untuk outfit ke kantor atau kampus. Tinggal lakukan mix and match yang tepat supaya tampilan bisa pas.

Cardigan akan menambah tampilanmu makin modis dan anti ribet, outer satu ini memiliki banyak motif dan warna. Cardogan juga cocok dikenakan diberbagai kondisi dan suasana tinggal disesuaikan dengan gaya mu.

 

2. Blazer 

Jika dilihat sekilas, blazer mirip sekali dengan jas namun memiliki tampilan dan potongan lebih santai. Ciri khasnya adalah bagian depannya terbuka, seringkali memperlihatkan inner yang dikenakan. Namun ada beberapa jenis yang memiliki kancing. Jenis bahan yang digunakan juga lebih lentur dibandingkan dengan jas, warnanya pun lebih bervariasi.

Buat yang ingin tampil kasual atau bahkan formal, blazer merupakan outer pilihan yang tepat. Blazer akan memberikan kesan rapi dan elegan sehingga banyak yang menggunakan outer ini sebagai pakaian ketika bekerja. 

 

3. Jaket

Jaket merupakan outer yang diandalkan untuk menghindari tubuh dari suhu dingin. Bisa juga digunakan saat sunmori, mendaki gunung, atau keluar di malam hari. Biasanya dibuat dari berbagai bahan yang kaku, tebal dan hangat. Bahan pembuatnya sangat beragam, mulai dari kulit (asli dan sintetis), denim, fleece, parka, parasut, drill, dan lainnya.

Selain jadi alat penghangat tubuh, jaket juga menjadi fashion item yang mudah dipadu padankan. Anda bisa tampil feminim, edgy look, gahar, boyish, sampai dengan santai. Tergantung bagaimana padu padan yang dikenakan. Misalnya saja jika ingin tampil  feminim, Anda bisa memadukan jaket denim dengan floral dress, baik itu mini dress, midi dress, atau long dress.

4.Vest

Vest umumnya dikenakan di luar kemeja, blouse, atau kaus. Berbeda dengan dua outer yang sebelumnya, vest umumnya berukuran lebih pendek, yaitu hingga pinggang atau di atas pinggul.

Beberapa vest, terutama vest untuk pria biasanya dilengkapi kancing atau ritsleting. Namun, belakangan ini, vest untuk wanita yang sedang on-trend adalah vest rajut dengan kerah model v-neck. Dengan warna yang beragam, vest rajut pun dapat mempercantik.

Nah, itulah beberapa macam outer wanita yang bisa kamu coba kenakan untuk membuat tampilanmu menjadi lebih menawan. Manakah jenis outer yang paling kamu suka?