Inspirasi Outfit Buat Tampil Trendy Pas Hangout!

kalau kamu pengen menjadi pusat perhatian dengan tampilan keren dan fashionable, maka ada baiknya menyimak inspirasi outfit hangout pria berikut ini. Pastinya, outfit ini cocok dipakai di iklim tropis seperti Indonesia dan bisa menambah rasa percaya diri biar nggak mati gaya.

1.Jaket Denim dan Celana Chino
Memadukan jaket denim dan celana chino juga bisa menjadi pilihan outfit cowok untuk pergi jalan-jalan. Dimana, untuk atasannya ini kamu bisa menggunakan jaket denim berwarna navy sebagai outer dan kombinasikan dengan kaos polos berwarna putih.

Nah, kalau bawahannya kamu merasa bosan dengan celana chino berwarna cream, maka nggak ada salahnya mencoba celana chino warna hijau tua. Dijamin deh, gaya simple kamu ini tetap terlihat rapi dan memikat perhatian. Biar makin cocok, kamu bisa pakai sepatu sneakers pria yang terbuat dari kulit sintetis untuk menonjolkan kesan modis sekaligus multifungsi.

2.Kemeja Flanel dan Celana Jeans
bisa dibilang kalau kemeja flanel adalah item baju favorit pria untuk pergi hangout ke mall atau kuliah. Kemeja dari bahan dasar kain flanel ini umumnya punya ciri khas motif plaid dengan kombinasi gradasi warna menarik.

Apalagi kemeja ini bisa di-mix and match dengan berbagai pilihan celana untuk tampil smart dan stylish. Salah satunya, kamu bisa mengandalkan celana jeans untuk tampil trendi. Meski tampilannya tampak sederhana, tapi model celana ini bisa memberikan kesan energik dan berjiwa muda pada diri kamu. Tambahkan sepatu sneakers warna monochrome untuk menyeimbangkan kesan kasual

3. Knit Vest dan Celana Kulot.
image source: id.pinterest.com/intohypezone
Item fashion knit vest memang lagi tren di kalangan anak muda karena bisa dipakai kemana saja, termasuk jalan-jalan bareng. Nggak hanya cewek, kaum pria pun akan terlihat lebih fresh ketika mengenakan rompi dari bahan rajut ini. Biar tampilannya nggak monoton, kamu bisa memadukannya dengan kaos polos lengan panjang atau kemeja motif.

Pilih juga celana kulot sebagai bawahannya karena cenderung cocok dipadukan dengan bentuk tubuh apapun, termasuk postur yang lebih berisi, ramping, ataupun kurus. Lalu, padukan dengan sneakers putih dan kenakan tas selempang ataupun totebag. Selain bisa menampung banyak barang, tas ini juga bisa menonjolkan kesan maskulin untuk penampilan santai.
Cardigan dan Celana Bahan

4.Cardigan dan Celana Bahan
Siapa bilang cowok nggak cocok pergi ke mall pakai outfit cardigan? Nah, sekarang kamu bisa pasangkan kemeja atau kaos di lemari dengan cardigan agar makin terlihat trendy dan keren. Kalau kamu berani tampil lebih mencolok, nggak ada salahnya pula memilih cardigan berwarna terang, seperti kuning atau biru muda.

Pilih celana bahan atau celana chino yang memiliki efek elastis, sehingga lebih nyaman dipakai tanpa takut celana akan robek saat dipakai beraktivitas. Sesuaikan tampilan outfit ini dengan sepatu boots biar terlihat elegan banget.