✮⋆˙ Gunakan Shade Makeupmu Sesuai dengan Warna Kulitmu ✮⋆˙

Makeup adalah suatu keharusan bagi kaum muda. Jika kamu mtidak memakai makeup, kamu tidak berani keluar rumah.

Bagi wanita, aplikasi makeup yang benar merupakan salah satu cara untuk meningkatkan rasa percaya diri. Menggunakan makeup yang tepat dapat menungkatkan kecantikan alami kamu, jadi penting untuk mengetahui cara memilih riasan yang tepat.

Namun terkadang tidak begitu mudah menemukan warna yang pas dan coco untuk kulit, agar hasil riasannya bagus. Namun tak perlu khawatir, berikut ulasan memilih warna riasan yang tepat untuk warna kulit kamu. 

 

Tips Makeup : 

1. Menemukan Warna Kulit Kamu

Undertone adalah warna yang di bawah permukaan kulit yang mempengaruhi keseluruhan warna permukaan kulit.

Ini memiliki tiga nada yaitu dingin, hangat dan netral. Untuk memeriksa warna vena pergelangan tangan dalam cahaya alami. Jika urat nadi berwarna biru, berarti kamu memiliki cool undertone. 

Hijau berarti hangat, dan pirus atau ungu berarti nada netral.

 

2. Sesuaikan dengan warna kulit wajah

Setelah kamu menemukan undertone kamu, cara memilih foundation selanjutnya adalah dengan mencocokannya dengan tone kulit wajah kamu.

  • Warm Undertone
    - Light beige untuk kulit putih;
    - classic ivory dan warm nude untuk kulit kuning langsat;
    - natural beige dan soft tan untuk kulit medium;
    - sun beige, golden, toffee, golden caramel, warm sun, dan cappucino untuk kulit sawo matang;
    - serta warm coconut, latte, truffle, deep golden, dan java untuk kulit gelap.

  • Cool Undertone
    - Ivory dan classic ivory untuk kulit putih;
    - creamy beige untuk kulit kuning langsat;
    - true beige, pure beige, dan light honey untuk kulit medium;
    - natural tan dan spicy brown untuk kulit sawo matang;
    - serta deep bronze dan espresso untuk kulit gelap.

  • Nautral Underton
    - Ivory untuk kulit putih;
    - soft sand, nude beige, dan buff beige untuk kulit kuning langsat;
    - classic beige dan natural buff untuk kulit medium;
    - classic tan dan warm honey untuk kulit sawo matang;
    - serta coconut, mocha, dan nutmeg untuk kulit gelap.

3. Coba dulu

Jika kamu masih belum yakin, cara termudah untuk memilih alas bedak adalah dengan mencobanya terlebih dahulu. 

Cobalah di area dagu, tarik garis vertikal dari dagu ke leher. Jika warnanya menyatu degan baik dengan kulit dan membuat alas bedak terlihat transparan, itu adalah warna yang tepat. Lakukan dalam cahaya alami agar warna natural. 

 

 

Terima kasih sudah mampir di Blog Hamlin^^
Jangan Lupa Follow Instagram Hamlin @Hamlin.id dan pantau terus Official Website Hamlin.
See you di blog Selanjutnyaa...